Komunitas Ngamen Amal Tulungagung Raya Gelar Acara Sosial di Pantai Bayem dan Pantai Gemah

REDAKSI 7
0

 


Tulungagung, Redaksi7.com – Komunitas Ngamen Amal Tulungagung Raya, bekerja sama dengan berbagai lintas komunitas, sukses menyelenggarakan acara sosial pada Minggu, 19 Januari 2025. Kegiatan yang berlangsung di Pantai Bayem dan Pantai Gemah ini dimulai sejak pukul 07.00 WIB dan berakhir pada pukul 16.00 WIB, menarik banyak perhatian dari pengunjung yang datang untuk berpartisipasi dalam aksi amal tersebut.

Acara dibuka dengan doa bersama yang dipimpin oleh panitia untuk memohon kelancaran sepanjang kegiatan. Suasana acara semakin meriah dengan penampilan musik elektun yang mengiringi acara dari pagi hingga sore hari. Selain itu, atraksi menarik seperti pertunjukan barongsai dan kesenian Dayak juga dihadirkan oleh teman-teman komunitas, yang berhasil memikat perhatian wisatawan yang tengah menikmati keindahan Pantai Bayem.

Para relawan yang terlibat dalam acara ini dengan antusias berkeliling mengajak pengunjung untuk berpartisipasi dalam aksi sosial. Mereka membawa kotak donasi dan mengajak masyarakat untuk memberikan sumbangan sukarela demi kebaikan sesama.

Ketua Ngamen Amal Tulungagung Raya, Arif Witanto, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini, termasuk Kanit Polsek Besuki serta lintas komunitas yang berpartisipasi. Ia juga menyampaikan harapan agar hasil donasi yang terkumpul dapat memberikan manfaat bagi adik Nisa Ayu Salsabila, penerima manfaat dari acara amal kali ini.

Atin dan Dian, selaku panitia, juga mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada semua donatur, musisi, dan pihak yang telah membantu menyukseskan acara ini. "Semoga acara ini tidak hanya memberikan manfaat bagi penerima bantuan, tetapi juga membawa berkah bagi semua yang terlibat," ungkap mereka.

Keberhasilan acara Ngamen Amal ini semakin memperlihatkan antusiasme masyarakat dalam berkontribusi untuk kebaikan. Para penyelenggara berharap, kegiatan serupa dapat terus digelar sebagai bentuk kontribusi positif bagi masyarakat yang membutuhkan. (Arma)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)