Kapolres Tulungagung, AKBP Muhammad Taat Resdi, menjelaskan bahwa program ini merupakan hasil kolaborasi antara Polres Tulungagung dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Cabang Tulungagung. Melalui Mobil Senyum, mereka menyediakan makanan sehat dan bergizi kepada mahasiswa peserta dari berbagai daerah.
“Hari ini kami mengadakan pembagian makanan bergizi untuk adik-adik mahasiswa yang mengikuti pelatihan kader tingkat nasional ini. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat nyata bagi para peserta,” ujar AKBP Taat.
Kapolres juga menyampaikan harapannya agar kegiatan ini mampu mendukung terciptanya generasi muda yang sehat, kuat, dan siap mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.
"Semoga melalui kegiatan ini, kita dapat membantu menciptakan generasi yang sehat dan tangguh, yang siap menyongsong Indonesia Emas 2045," tuturnya. (Arma)